Vietnam : Vaksin COVID dalam negeri akan tersedia pada kuartal empat

0
48

Vaksin COVID-19 yang dikembangkan di Vietnam untuk pertama kalinya, bernama Nanocovax, diperkirakan akan tersedia pada kuartal keempat tahun ini dan dapat digunakan pada 2022, menurut kementerian kesehatan pada Rabu.

Pengumuman itu datang kala lebih banyak negara-negara berupaya untuk mempercepat pengembangan vaksin dalam negeri di tengah pasokan global yang semakin ketat dan kekhawatiran terkait munculnya varian-varian baru virus.

“Pembendungan pandemi sangat bergantung pada pengembangan vaksin,” kata kementerian dalam sebuah pernyataan.

Empat perusahaan asal Vietnam telah terlibat dalam riset dan produksi vaksin dan dua telah menjalani tes terhadap manusia termasuk vaksin Nanocovax dan Covivac, katanya.