Pada malam nanti Kanada akan merilis data tenaga kerja pada jam 19.30 WIB. Perubahan tenaga kerja Kanada di prediksi turun dari 81.100 ke 11.200 dan tingkat penganggurannya di prediksi tetap 5.7%. Jika hasilnya sesuai dengan prediksinya bahwa data tenaga kerja akan melemah, maka USDCAD akan menguat akibat melemahnya Dolar Kanada terhadap Dolar Amerika.
Terlihat saat ini bahwa pergerakan harga USDCAD ada dalam area segitiga antara support satu dan resisten satu. Saat ini USDCAD mengalami penurunan menuju support satu di level 1.3255 menjelang rilis data tersebut. Jika data tenaga kerja melemah dan pergerakan turun USDCAD sulit menembus support satu, maka USDCAD akan kembali naik menuju resisten satu di level 1.3332.