Teknikal Updates Forex, Gold dan Oil Sesi Asia – 20 Mei 2019

0
134
Teknikal Updates Sesi Asia

JAVAFX – Jumat lalu dollar index naik dari level 97.83 ke 98.03. Hari ini nampaknya dollar index diprediksi akan naik terus ke level 98.18 jika menembus level 98.05 di atas harga tertinggi Jumat kemarin.

Berikut analisa Forex, Gold dan Oil hari ini :

GBPUSD :

gbpusd

Jumat lalu GBPUSD turun dari level 1.27972 ke level 1.27183.

Secara teknikal, GBPUSD hari ini diprediksi dapat terkoreksi naik menuju pivot pada level 1.27452. Jika GBPUSD tidak dapat menembus level 1.27500, maka GBPUSD diprediksi dapat kembali melemah mendekati level 1.26933 pada support satu.

Tapi jika GBPUSD dapat menembus level 1.27500 di atas pivot, maka GBPUSD diprediksi akan terus naik mendekati resisten satu pada level 1.27722.

EURUSD :

eurusd

Jumat lalu pergerakan EURUSD turun dari level 1.11837 ke level 1.11548.

Secara teknikal, EURUSD hari ini dapat terkoreksi naik menuju level 1.11661 pada pivot. Jika tidak dapat menembus level 1.11700 maka EURUSD diprediksi dapat kembali turun menuju support satu pada level 1.11486.

Jika EURUSD naik menembus level 1.11700 di di atas pivot maka akan terus naik menuju resisten satu pada level 1.11775.

AUDUSD :

AUDUSD

Pergerakan AUDUSD Jumat lalu turun dari level 0.68901 ke level 0.68637.

Secara teknikal, AUDUSD hari ini diprediksi akan terkonsolidasi antara level 0.69073 pada resisten dua dan level 0.68857 pada resisten satu.

Jika AUDUSD dapat menembus level 0.69100 di atas resisten dua, maka AUDUSD dapat terus naik mendekati level 0.69399 di resisten tiga.

GBPJPY :

Analisa Harian GBPJPY

Rangkaian penurunan GBPJPY pada sepekan lalu telah membawa pair ini turun kelevel terendah empat bulan.

Pada pagi ini candle harian GBPJPY dibuka gap up dilevel 140.255 dan terlihat ada potensi untuk rebound sejenak ke R1 daily dilevel 140.550. Jika rebound berlanjut akan menuju ke R2 daily dilevel 141.178.

Jika rebound gagal melewati R1, maka akan terancam kembali tertekan turun. Support hari ini berada di level 139.415.

USDJPY :

Analisa Harian USDJPY 20 Mei

USDJPY pada akhir pekan lalu rebound dan berhasil menyentuh level kunci 110.000.

Pergerakan USDJPY hari ini diprediksi akan meneruskan reboundya dengan target ke R1 daily dilevel 110.288 dan berikutnya dilevel 110.584.

Sementara jika rebound tertahan, akan tertekan turun ke Pivot daily 109.884 dan S1 daily dilevel 109.588.

EURJPY :

Analisa Harian EURJPY 20 Mei

Candle EURJPY harian pada Senin pagi bergerak naik mendekati R1 daily dilevel 123.073.

Pair ini berpotensi rebound/naik menuju ke R2 dilevel 123.390. Jika dukungan untuk bullish meningkat akan menguji level tertinggi 10/5 dilevel 123.600. jika break level ini akan meneruskan kenaikan ke R3 dilevel 124.112.

Jika rebound gagal, akan kembali terancam tertekan turun. Support hari ini berada di level 122.351

USDCAD :

USDCAD harian 20 Mei

Candle harian USDCAD pagi ini dibuka turun (gap down) dilevel 1.34398 dibawah level penutupan akhir pekan lalu di 1.34578.

Mengacu pada grafik D1, USDCAD berpotensi turun ke support terdekat (S1) dilevel 1.34234. jika tekanan turun berlanjut akan mendekati S2 daily dilevel 1.33890.

Sementara itu jika rebound, akan naik ke Pivot Point daily dilevel 1.34678 dan resisten (R1) dilevel 1.35022.

GOLD :

gold

Pada sepekan lalu Gold diperdagangkan turun menjauhi level tertinggi 1303.13 dan menyentuh level terendah 1274.64.

Pergerakan Gold hari ini masih dalam tendensi turun namun ada peluang untuk retrace/koreksi terbatas. Jika koreksi naik melewati Pivot Point daily 1280.42 berpotensi rebound ke R1 dilevel 1286.20.

Kegagalan rebound melewati Pivot akan menandakan tekanan bisa berlanjut kembali ke support harian dilevel 1272.05.

OIL :

oil

Harga minyak (Oil) Jumat lalu turun dari level 63.60 ke level 62.49.

Oil saat ini telah naik dari level 62.93 ke level 63.54. Oil diprediksi dapat naik menuju level 64.03 pada resisten dua jika menembus harga tertinggi kemarin di level 63.60.

Tapi jika kenaikan Oil tidak menembus level 63.65, maka Oil akan berbalik turun ke level 62.92 pada pivot.