Surplus Perdagangan Swiss Bulan Juni Terbesar Dalam Dua Tahun

0
127
swiss flag waving on historic building

JAVAFX – Surplus perdagangan Swiss melebar tajam menjadi CHF 3,3 miliar pada bulan Juni 2019 dari sebelumnya CHF 1,5 miliar. Angka tersebut adalah surplus perdagangan terbesar Swiss sejak Januari 2017 yang lalu, karena ekspor naik sementara impor turun.

Ekspor Swiss naik 8,5% dari bulan sebelumnya menjadi CHF 20,4 miliar pada Juni, didorong oleh penjualan produk kimia dan farmasi. Sebaliknya, penjualan menurun untuk mesin dan elektronik, makanan, minuman dan tembakau, loga, dan pembuatan jam. Impor Swiss turun 0,8% menjadi CHF 17,1 miliar, terutama karena pembelian mesin dan elektronik lebih rendah.

Data neraca perdagangan Swiss yang dirilis jelang pembukaan pasar London dapat memberikan sentiment positif untuk mata uang Swiss Franc (CHF). Pair USDCHF saat ini berada di posisi 0.98480 sedang bergerak turun (CHF menguat terhadap dolar).