Shanxi catat rekor produksi gas alam nonkonvensional pada H1 2023

0
41

Produksi gas alam nonkonvensional di Provinsi Shanxi, China utara meningkat 5,7 persen secara tahunan (year on year/yoy) menjadi 6,82 miliar meter kubik pada paruh pertama (H1) 2023 sehingga mencatat rekor baru untuk periode yang sama, demikian disampaikan otoritas setempat pada Senin (24/7).

Shanxi merupakan sebuah provinsi penghasil batu bara utama di China dan juga memiliki sumber daya gas alam nonkonvensional yang melimpah, termasuk gas metana batu bara, gas batu pasir rapat (tight sandstone gas), dan gas serpih (shale gas), menurut biro statistik provinsi tersebut.

Pada akhir 2020, provinsi itu telah mengakumulasikan total cadangan gas alam nonkonvensional lebih dari 1,06 triliun meter kubik.

Shanxi menargetkan untuk menjadi sebuah basis gas alam nonkonvensional nasional dalam rencana pembangunan lima tahun ke-14 (2021-2025) provinsi tersebut.

Dalam beberapa tahun terakhir, Shanxi membukukan peningkatan pesat dalam produksi gas alam nonkonvensional, meningkat dari 8,15 miliar meter kubik pada 2020 menjadi 11,33 miliar meter kubik pada 2022, dengan pertumbuhan tahunan rata-rata hampir 1,6 miliar meter kubik.