Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres mendesak Israel “untuk menahan diri secara maksimal dan menghormati hak atas kebebasan berkumpul secara damai”, kata seorang juru bicara PBB pada Minggu (9/5).
Pernyataan itu disampaikan Sekjen PBB ketika ketegangan meningkat di Yerusalem Timur di sekitar Al Aqsa, yakni masjid tersuci ketiga bagi umat Islam.
“Sekretaris Jenderal PBB mengungkapkan keprihatinannya yang mendalam atas berlanjutnya kekerasan di Yerusalem Timur yang diduduki (Israel), serta kemungkinan penggusuran keluarga Palestina dari rumah mereka,” kata juru bicara PBB Stephane Dujarric dalam sebuah pernyataan.
“Dia (Guterres) mendesak Israel untuk menghentikan pembongkaran dan penggusuran,” ujarnya.