JAVAFX – Indeks saham berjangka AS bergerak positif pada perdagangan hari Kamis, setelah China mengatakan ingin menyelesaikan sengketa perdagangan yang berlarut-larut dengan AS itu dengan sikap ‘tenang’. Pada sekitar pukul 04.00 ET, Dow Futures naik 184 poin, menunjukan pembukaan positif lebih tinggi dari 197 poin. Futures pada S&P dan Nasdaq keduanya sedikit lebih tinggi, membalikan kerugian sebelumnya.
Ketika ditanya tentang perang dagang yang sedang berlangsung dengan AS, Kementrian Perdagangan China dilaporkan mengatakan pada hari Kamis bahwa pihaknya menentang peningkatan ketegangan perdagangan. Komentar tersebut muncul untuk menenangkan kekhawatiran investor pada saat banyak yang khawatir tentang kemungkinan resesi ekonomi global.
Pad hari Rabu, kurs pada obligasi Treasury 30th turun ke level terendah sepanjang masa, sementara kurva imbal hasil terbalik lebih jauh. Sementara pada Kamis pagi imbal hasil obligasi AS bergerak sedikit naik diatas level terendah sebelumnya.
Menguatnya saham menunjukan bahwa investor pada saat ini kembali ke aset beresiko dan mengurangi posisi pada aset aman seperti yen jepang dan juga emas. Harga emas terkoreksi turun pada Kamis sore dibawah level $1540.00 per troy ons, sementara yen melemah ke level 106.30an per dolar AS