Rangkuman Berita Pasar Forex Dan Emas: Senin, 15 November 2021

0
112
Rangkuman Berita Pasar
  • Bank sentral China akan bertindak untuk menjaga pasar properti stabilitas dan mencegah harga naik dengan cepat dengan memantau lembaga keuangan, PBOC, Jumat, mengatakan.
  • Pemerintah Eropa seharusnya diizinkan untuk berbelanja lebih ketika inflasi di bawah target Bank Sentral Eropa 2% dan sebaliknya, kepala ekonom ECB Philip Lane mengatakan pada hari Jumat.
  • Sentimen konsumen AS jatuh ke level terendah satu decade di awal November, Indeks Sentimen Konsumen Universitas Michigan jatuh ke 66,8, data sentimen awal, Jumat, menunjukkan.
  • Jumlah warga AS yang sukarela berhenti dari pekerjaan naik ke rekor tertinggi di September, tingkat lowongan kerja bertahan di atas tingkat pra-pandemi, survei JOLTS, Jumat, menunjukkan.
  • Federal Reserve Bank of New York, pada hari Jumat, merilis jadwal pembelian aset mulai minggu ini, ketika bank sentral mulai mengurangi pembelian obligasi.
  • Penjualan pasar obligasi AS berhenti pada hari Jumat pasca data sentimen konsumen jatuh ke level terendah 10-tahun di tengah kekhawatiran inflasi, pasar pantau suku bunga AS.
  • Harga minyak turun pada hari Jumat di tengah kekhawatiran Federal Reserve AS akan mempercepat rencana untuk kenaikan suku bunga guna mengatasi laju inflasi.
  • Dolar AS melemah di sesi akhir pekan kemarin, laju inflasi yang tinggi menghantam sentimen konsumen, meski greenback berhasil catat kenaikan mingguan terbesar di hampir tiga bulan.
  • Bursa Wall Street ditutup menguat di sesi Jumat, dengan ketiga indeks utama AS ditutup di area positif menyusul investor acuhkan data ekonomi AS yang mengecewakan.
  • Ekonomi Jepang kontraksi, produk domestik bruto (PDB) tahunan di kuartal 3 tumbuh 3,0% dari kuartal sebelumnya, data pemerintah menunjukkan pada hari Senin.
  • Penasihat ekonomi Presiden AS pertahankan kebijakannya dan meyakini kenaikan inflasi sebagai masalah global terkait pandemi COVID-19, bukan karena program pemerintah.
  • Sektor swasta Inggris diperkirakan akan menaikkan gaji staf rata-rata 2,5% selama 12 bulan ke depan, jauh di bawah kemungkinan tingkat inflasi, CIPD mengatakan dalam surveinya.
  • Presiden Bank Fed Minneapolis, Neel Kashkari perkirakan inflasi saat ini akan berlanjut dalam beberapa bulan ke depan dan peringatkan bank sentral AS jangan bereaksi berlebihan.
  • Saham Asia menguat di awal sesi dengan hati-hati, meskipun investor mewaspadai kejutan bearish dalam sejumlah data ekonomi China yang akan dirilis hari ini.
  • Gubernur Bank of Japan Haruhiko Kuroda, Senin, mengatakan bahwa ekonomi Jepang kemungkinan akan pulih ke tingkat pra-pandemi virus corona di paruh pertama 2022.