Rangkuman Berita Pasar Forex Dan Emas: Jumat, 18 Februari 2022

0
98
Rangkuman Berita Pasar
  • Klaim tunjangan pengangguran AS tak terduga naik 23.000 menjadi 248.000 pekan lalu, klaim lanjutan turun menjadi 1,593 juta, Departemen Tenaga Kerja Kamis menunjukkan.
  • Dukung kebijakan ECB, IMF: “Sudah tepat ECB mempertahankan kebijakannya karena inflasi akan turun dari hambatan pasokan yang mungkin berlanjut hingga tahun depan.
  • Indeks Harga Rumah Komposit Bank Teranet-National naik 1,3% di Januari dari Desember, lanjutkan kenaikan 0,8% di Desember dari November, data menunjukkan pada Kamis.
  • Pembangunan rumah AS mengalami penurunan di Januari, housing start turun 4,1% di tingkat tahunan menjadi 1,638 juta unit, Departemen Perdagangan mengatakan, Kamis.
  • Jerome Powell dapatkan nilai tinggi dari Wall Street karena ia meningkatkan ekspektasi akhir tahun lalu untuk sikap kebijakan yang lebih hawkish untuk meredam kenaikan inflasi.
  • The Fed harus terapkan persentase kenaikan suku bunga penuh di tiga pertemuan berikutnya antara sekarang dan 1 Juli, presiden Fed St. Louis James Bullard Kamis, mengatakan.
  • Morgan Stanley memperkirakan Federal Reserve AS akan menaikkan suku bunga enam kali tahun ini dengan total 150 basis poin, menurut laporan penelitian dari bank pada Kamis.
  • Inflasi sangat rendah zona euro saat ini tidak mungkin kembali bahkan setelah pandemi berakhir, kepala ekonom ECB, Philip Lane, mengatakan mengutip perubahan ekonomi global.
  • The Fed perlu bergerak lebih agresif dari yang dilakukan saat Great Resession dengan menaikkan suku bunga lebih cepat, Presiden Fed Cleveland Loretta Mester, Kamis mengatakan.
  • Wall Street turun di sesi Kamis, S&P 500 bukukan persentase penurunan harian terbesar di dua minggu, investor beralih ke sektor defensif dan safe haven seperti obligasi dan emas.
  • Pasar Asia tergelincir di sesi Jumat setelah aksi serang di Ukraina timur dan peringatan baru AS atas potensi invasi Rusia membuat investor mencari aman menjelang akhir pekan.
  • Harga emas berada di level tertinggi sejak Juni 2021 di sesi Jumat atas meningkatnya ketegangan antara Rusia dan Barat atas Ukraina dan imbal hasil obligasi AS yang lebih rendah.
  • Menteri keuangan utama China janji akan pangkas tarif pajak perusahaan lebih kuat, memperkuat pengeluaran fiskal yang ditargetkan, dan memperketat disiplin fiskal tahun ini.
  • Harga konsumen inti Jepang naik untuk bulan kelima berturut-turut pada Januari, Indeks harga konsumen inti (CPI) meningkat 0,2%, data pemerintah menunjukkan pada hari Jumat.
  • Harga minyak turun di sesi Jumat, prospek pasokan tambahan dari Iran kembali melampaui kekhawatiran kemungkinan invasi Rusia ke Ukraina, yang dapat mengganggu pasokan.