Produksi Industri Jerman Kembali Turun Di Desember

0
139
Made in Germany

Produksi industri Jerman turun pada bulan Desember, data resmi pada Senin menunjukkan, imbas masalah rantai pasokan yang masih mendera dan penurunan konstruksi menghambat ekonomi terbesar Eropa tersebut pada akhir tahun lalu.

Kantor Statistik Federal mengatakan output industri Jerman turun 0,3% pada Desember menyusul kenaikan yang direvisi 0,3% pada November. Jajak pendapat Reuters memperkirakan kenaikan 0,4% pada Desember.

Produksi industri pada 2021 3,0% lebih tinggi dari tahun 2020 dan 5,5% lebih rendah dari tahun sebelum krisis 2019, kata kantor tersebut.

Sebuah survei pada pekan lalu menunjukkan sektor manufaktur Jerman tumbuh untuk pertama kalinya dalam enam bulan pada Januari karena mulai membaiknya maslaah pasokan yang memungkinkan produsen untuk meningkatkan output guna memenuhi permintaan yang lebih tinggi.

Moral bisnis Jerman juga mencatat kenaikan pada Januari untuk pertama kalinya dalam tujuh bulan karena berkurangnya hambatan pasokan yang mencerahkan prospek produsen, menjanjikan pemulihan yang kuat dari pandemi virus corona.

Dalam tanda positif lainnya, kepala penjualan produsen mobil mewah Porsche AG mengharapkan rekor tahun penjualan lainnya di tengah masalah pasokan chip semikonduktor global, katanya kepada majalah industri Automobilwoche.

Pemerintah Jerman bulan lalu memangkas perkiraan pertumbuhan ekonomi untuk 2022 menjadi 3,6%. Menteri Ekonomi Robert Habeck mengatakan akhir bulan lalu dia memperkirakan ekonomi mengalami perlambatan menjadi 2,3% pada 2023.