Pertumbuhan Ekonomi AS Solid, Greenback Stabil Bergerak di Zona Positif

0
99
Famous Wall street and the building in New York, New York Stock Exchange with patriot flag

JAVAFX – Kamis(11/4/2019), laporan fundemantal AS malam ini mengindikasikan pemulihan ekonomi di negeri Paman Sam telah tumbuh diatas perkiraan ekonom.

Dalam sebuah laporan resmi yang dirilis oleh Biro Statistik Tenaga Kerja AS menyebutkan bahwa pertumbuhan inflasi produsen AS telah mengalami kenaikan sebesar 0.6% di bulan Maret setelah di periode sebelumnya mengalami kenaikan sebesar 0.1%. Hasil tersebut telah berhasil menembus perkiraan ekonom yang memproyeksi kan bahwa inflasi produsen AS akan naik sebesar 0.3% di bulan Maret.

Sedangkan dalam basis tahunannya, pertumbuhan inflasi produsen AS telah mengalami kenaikan sebesar 2.2% di bulan Maret setelah di periode sebelumnya naik sebesar 1.9%. Hasil tersebut juga berhasil menembus perkiraan ekonom yang memproyeksi akan tumbuh sebesar 2.0%.

Di waktu yang bersamaan, Departemen Tenaga Kerja AS juga melaporkan bahwa angka klaim pengangguran untuk periode akhir 6 April di wilayah AS telah mengalami penurunan, dimana masyarakat AS yang mengajukan klaim sebanyak 196K dari minggu sebelumnya yang tercatat sebanyak 204K.

Pasca dirilisnya data tersebut, indeks dolar AS yang merupakan acuan pergerakan greenback terhadap beberapa mata uang utama dunia telah terpantau naik 0.14% di level 97.08. Sementara itu, pergerakan GOLD telah terpantau turun 1.15% dengan diperdagangkan pada level $1.298.85 per troy ounce di divisi Comex, AS.