JAVAFX – Perdana Menteri Theresa May dalam pemungutan suara rahasia mendapatkan kemenangan mosi percaya dalam kepemimpinannya dari Partai Konservatif dengan 200 percaya May dan 117 tidak percaya May, sehingga hasil dari pemungutan suara ini masih memperkuat posisi May menjadi perdana mentri Inggris. Theresa May mendapatkan 63% dari total suara, sehingga posisi May dapat dikatakan kebal dari tantangan kepemimpinan selama setahun.
Saat berbicara di Downing Street, Theresa May bersumpah untuk memberikan kebebasan orang-orang yang memilih Brexit, tetapi May juga mau mendengarkan kekhawatiran anggota parlemen yang memilih menentangnya.
Perdana menteri Theresia May memenangkan pemungutan suara mosi percaya dengan 63% anggota parlemen Konservatif mendukungnya dan 37% suara menentangnya. Pemungutan suara rahasia itu dipicu oleh 48 anggota parlemennya yang marah pada kebijakan Brexit-nya, yang mereka katakan mengkhianati hasil referendum 2016.
(Sumber : Analis JAVAFX)