Palestina gagal dapat dukungan Liga Arab untuk kecam UAE-Israel

0
63

Palestina mendapat dukungan baru dari Arab Saudi soal pembentukan negara Palestina namun, pada pertemuan Rabu (9/9), gagal membujuk Liga Arab untuk mengutuk kesepakatan pemulihan hubungan antara Israel dan Uni Emirat Arab (UAE) pada Agustus.

Pada konferensi video para menteri luar negeri Liga Arab, pimpinan Palestina melunakkan kecamannya sendiri terhadap UAE atas kesepakatan 13 Agustus itu namun tidak membawa hasil.

Pemulihan hubungan Israel-UAE, yang ditengahi oleh Amerika Serikat, akan diresmikan pada upacara penandatanganan di Gedung Putih minggu depan.

Diskusi mengenai hal ini berlangsung serius.