Pakar: CoC bagian pengelolaan peredaan konflik di Laut China Selatan

0
86

Kode tata perilaku (Code of Conduct/CoC) Laut China Selatan merupakan bagian dari pengelolaan atau manajemen peredaan perselisihan di Laut China Selatan dan bukan solusi utama untuk menyelesaikan masalah di laut yang disengketakan tersebut.

Hal tersebut diungkapkan Peneliti Senior di Centre for Strategic and International Studies (CSIS) Evan Laksmana dalam diskusi virtual “Penilaian Ancaman Kebijakan Tiongkok atas Laut China Selatan”, Jakarta, Rabu.

Evan Laksmana mengatakan Kode tata perilaku Laut China Selatan berfungsi untuk mengatur perilaku di kawasan sengketa tersebut.

Dalam mengelola ketegangan di Laut China Selatan, kata Evan, Indonesia harus menjalin hubungan yang lebih luas lagi dengan negara tetangga seperti Vietnam dan Thailand.