Moderna menunda pengiriman 590.400 dosis vaksin COVID-19 yang tadinya akan tiba di Kanada akhir pekan ini, menurut menteri pengadaan federal pada Kamis (25/3).
Moderna memberitahu pejabat Kanada bahwa penundaan itu disebabkan adanya “penumpukan dalam proses jaminan kualitas”, kata Anita Anand, menambahkan bahwa perusahaan meyakinkan dosis yang tersisa akan dikirim paling lambat Kamis depan.
Kanada akan menerima 846.000 dosis dari Moderna pekan ini, di mana 255.600 dosis dikirim pada Rabu, menurut sumber pemerintah kepada Reuters.
“Begitu proses jaminan kualitas akhir Moderna selesai, dosis akan dikirimkan.” Anand menuturkan produsen obat AS itu menjamin bahwa itu hanyalah “masalah kecil” dan tidak akan berdampak pada pengiriman 855.600 dosis yang direncanakan pada 5 April.