Menlu AS Dijadwalkan Bertemu Menlu Rusia untuk Bahas Ukraina

0
60

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken berada di Jenewa, di mana pada hari Jumat ia bertemu dengan Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov.

Ini keempat kalinya dalam sepekan terakhir di mana para pejabat AS dan Rusia terlibat dalam pembicaraan langsung.

Negara-negara Barat menuntut agar Rusia menarik pasukan dan senjatanya dari perbatasan Ukraina sementara Moskow mendesak NATO agar membatasi operasinya di bagian timur dan tengah Eropa, dan mendesak agar aliansi militer Barat itu menolak upaya Ukraina menjadi anggotanya.

Blinken pada hari Kamis menyatakan bahwa AS dan sekutu-sekutunya akan mendorong konsekuensi “cepat dan besar” terhadap Rusia jika negara itu menginvasi Ukraina, tetapi ia juga mengatakan Presiden Rusia Vladimir Putin masih dapat memilih solusi diplomatik bagi ketegangan yang meningkat di Eropa Timur.

Blinken mengatakan AS telah bersikap “sangat jelas” bahwa jika pasukan militer Rusia bergerak melintasi perbatasan Ukraina “maka mereka akan dihadapkan pada tanggapan bersama yang cepat dan kuat dari AS, sekutu-sekutu dan mitra-mitra kami.” Setelah bertemu dengan Menteri Luar Negeri Jerman Annalena Baerbock di Berlin, Blinken mengatakan Putin memiliki pilihan antara “dialog dan diplomasi di satu sisi dan konflik serta konsekuensi di sisi lain.

Ia harus memutuskan arah mana yang akan diambil.” Blinken mengatakan, “Kita berada di titik menentukan,” mengacu pada kebuntuan antara negara-negara Barat dan Moskow terkait keputusan Putin untuk menempatkan 100 ribu tentara di sisi timur Ukraina.

Sementara AS telah bersikap tegas dengan menyatakan bahwa invasi militer Rusia terhadap Ukraina akan mendorong sanksi-sanksi ekonomi yang cepat dan signifikan, tanpa tanggapan militer AS atau NATO, AS bersikap kurang jelas mengenai apa yang akan dilakukan Barat jika terjadi serangan siber oleh Rusia atau aksi-aksi lainnya terhadap pemerintah Kiev.

Pada konferensi pers hari Rabu, Presiden AS Joe Biden mengeluarkan pernyataan membingungkan mengenai tanggapan Barat terhadap apa yang ia sebut “serangan kecil.” Sekretaris pers Gedung Putih Jen Psaki kemudian menyatakan Biden “tahu dari pengalaman panjang bahwa Rusia memiliki strategi agresi yang luas di luar aksi militer, termasuk serangan siber dan taktik paramiliter.

Dan ia mengukuhkan bahwa tindakan agresi Rusia akan dihadapkan pada respons tegas, timbal balik dan bersatu.” Pernyataan Biden mengenai “serangan kecil” memicu tanggapan tajam dari Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy, yang mencuit di Twitter, “Kami ingin mengingatkan kekuatan-kekuatan besar bahwa tidak ada serangan kecil dan negara kecil.

Seperti halnya tidak ada sedikit korban dan sedikit kesedihan karena kehilangan orang tercinta.

Saya katakan ini sebagai presiden dari kekuatan besar.