Cara Membaca Pasangan Mata Uang: Penjelasan Kutipan Harga
Artikel ini lebih menitik beratkan pada pembahasan mengenai aspek terpenting kutipan harga yang harus diketahui semua trader. Termasuk tip utama bagaimana membaca pasangan mata uang:
- Dasar-dasar Kutipan Forex
- Harga Bid dan Ask
- Spread
- Kutipan Langsung dan Tidak Langsung
- Tip Utama Memahami dan Menafsirkan Kutipan Forex
Kutipan pada forex ini merupakan cerminan bahwa harga pada mata uang yang berbeda pada titik tertentu. Ketika profit atau loss yang diperoleh trader ditentukan oleh pergerakan harga (kutipan). Sangat penting untuk mengembangkan pemahaman yang baik tentang cara membaca pasangan mata uang.
Apa Itu Kutipan Forex?
Kutipan atau kuotasi forex adalah harga satu mata uang dalam kaitannya dengan mata uang lainnya. Kutipan ini selalu melibatkan pasangan mata uang karena Anda membeli satu mata uang dengan menjual mata uang lainnya. Sebagai contoh, harga satu Euro mungkin sekitar $1,1404 dengan melihat pasangan mata uang EUR/USD. Broker akan mengutip dua harga untuk setiap pasangan mata uang dan mendapat selisih (spread) antara kedua harga tersebut, dalam kondisi pasar normal.
Bagian berikut akan membahas berbagai aspek kutipan forex yang akan digunakan di seluruh bagian ini untuk menjaga konsistensi angka. Seperti yang terlihat di bawah ini:
Contoh kuotasi mata uang EUR/USD
Memahami Dasar Kutipan Forex
Untuk membaca pasangan mata uang dengan benar, para trader harus memerhatikan fundamental kutipan forex berikut:
Kode ISO: International Organization for Standardization (ISO) atau badan standardisasi internasional, mengembangkan dan mengumumkan standar internasional dan telah menerapkannya pada mata uang global. Ini berarti bahwa mata uang setiap negara disingkat menjadi tiga huruf. Misalnya, Euro disingkat menjadi EUR dan Dolar AS disingkat menjadi USD.
Mata uang dasar dan mata uang variabel: Kutipan forex menunjukkan dua mata uang, mata uang dasar, yang tampil pertama dan mata uang kutipan atau mata uang variabel, yang berada di posisi terakhir. Harga mata uang yang pertama selalu ditunjukkan dalam unit mata uang kedua. Mengacu pada contoh EUR/USD sebelumnya, sangat jelas terlihat satu Euro dihargai 1 Dolar, 14 sen dan 04 pip. Ini tidak biasa karena Anda tidak dapat memegang pecahan satu sen secara fisik, tetapi ini ciri umum pasar valuta asing.
Harga Bid dan Ask
Ketika trading forex, sebuah pasangan mata uang akan selalu mengutip dua harga yang berbeda, seperti yang terlihat di bawah ini:
harga bid (Sell) merupakan harga mata uang yang dapat dijual oleh trader, dan harga ask (Buy) adalah harga buy yang dapat diambil oleh trader dapat. Mungkin ini terlihat membingungkan karena wajar berpikir bahwa “bid” dalam istilah buy, jadi ingatlah terminologi bid/ask adalah dari perspektif broker.
Trader akan selalu mencari posisi buy ketika harga di bawah dan mengambil posisi sell ketika harga di atas; atau sell dalam mengantisipasi bahwa mata uang tersebut akan turun dan kembali mengambil posisi buy ketika berada di bawah.
Spread (Selisih)
Harga untuk buy sebuah mata uang biasanya lebih besar dari harga sell. Perbedaan inilah yang disebut dengan spread dan di mana broker mendapatkan uang untuk setiap eksekusi perdagangan. Spread cenderung lebih ketat atau sedikit mengendur untuk pasangan mata uang mayoritas terkait tingginya volume dan likuiditas trading. EUR/USD menjadi mata uang yang sangat sering diperdagangkan, jadi tidaklah mengejutkan bahwa spread untuk pasangan mata uang in adalah 0,6 pip.
Kutipan Langsung dan Tidak Langsung
Kutipan ini sering ditampilkan sesuai dengan mata uang asal, misalnya negara yang akan adan kunjungi. Kutipan langsung bagi trader di AS, yang membeli Euro, akan membaca EUR/USD dan akan menjadi relevan bagi penduduk AS karena kutipannya dalam USD. Kutipan langsung akan memberikan warga AS dengan harga satu euro, dalam mata uang negara asal mereka yaitu 1.1404.
Kutipan tidak langsung pada dasarnya adalah kebalikan dari mata uang langsung (1 / kutipan langsung = 0.8769). Ini menunjukkan nilai satu unit mata uang domestik dalam mata uang asing. Kutipan tidak langsung dapat berguna untuk mengubah pembelian mata uang asing di luar negeri menjadi mata uang domestik.
Tip Utama Membaca Kutipan Forex
- Harga Bid dan Ask adalah dari perspektif broker. Trader membeli mata uang pada harga ask dan sell di harga bid.
- Mata uang dasar adalah mata uang yang pertama yang disebutkan dalam satu pasangan mata uang dan mata uang kutipan adalah mata uang yang kedua disebutkan.
- Pergerakan terkecil untuk pasangan mata uang non-JPY adalah satu pip (pergerakan single digit dalam desimal ke-empat harga yang dikutip dan pergerakan single digit pada desimal kedua untuk pasangan JPY).
- Spread adalah biaya awal yang harus disadari oleh trader dalam sebuah perdagangan.