Malam Ini, USDCAD Menguat Jelang Data Ekonomi Kanada

0
126

JAVAFX – Berita forex di hari Jumat(23/11/2018), dolar AS terpantau menguat terhadap loonie jelang dirilisnya laporan inflasi dan penjualan ritel Kanada.

Berlangsungnya perdagangan pasar Eropa USDCAD terpantau naik 0.29% di level 1.3228, dimana range pergerakkan pasangan ini telah menyentuh level low di 1.3185 dan level high di 1.3241.

Sedangkan, menyambut akhir pekan dan berlangsungnya event Black Friday di wilayah AS atensi trader kini telah berfokus kepada laporan fundamental ekonomi Kanada. Malam ini, Kanada dijadwalkan akan melaporkan data inflasi dan penjualan ritel pada pukul 20.30 WIB.

Proyeksi ekonom saat ini memperkirakan bahwa ekonomi Kanada akan mengalami pertumbuhan yang lebih baik dari hasil sebelumnya. Pada pertumbuhan inflasi konsumen Kanada, ekonom memperkirakan akan mengalami kenaikan 0.1% di bulan Oktober, sedangkan untuk penjualan ritel Kanada para ekonom memproyeksikan akan mengalami kenaikan sebesar 0.3% di bulan September.

Apabila hasil data aktual sesuai dengan proyeksi ekonom, maka peluang USDCAD melanjutkan rebound bisa menemui kegagalan dimana loonie berpotensi menguat terhadap greenback. Sebaliknya, apabila data ekonomi Kanada malam ini mengindikasikan adanya perlambatan pertumbuhan maka potensi rebound USDCAD bisa berlanjut.

Secara teknikal, USDCAD pada timeframe H4 saat ini terpantau mengalami rebound dan tengah berada pada resisten satu daily(R1) 1.32272. Apabila rebound USDCAD diiringi sentimen buyers yang semakin meningkat maka kelanjutan rebound pasangan ini bisa berlanjut menuju resisten dua di level 1.32676 dan resisten tiga di level 1.3315.

Sementara itu, kegagalan rebound USDCAD berpeluang menekan kembali pasangan ini turun menuju daily pivot pada level 1.32037 dengan target support satu di level 1.31633. Kelanjutan koreksi turun yang diiringi aksi jual, maka USDCAD berpeluang turun ke support dua di level 1.31398 sampai dengan support tiga di level 1.30759.