KT HAM PBB: Pasukan Myanmar harus hentikan tindakan keras yang kejam

0
83

Komisaris Tinggi Hak Asasi Manusia Perserikatan Bangsa-Bangsa (KT HAM PBB) Michelle Bachelet meminta pasukan keamanan Myanmar untuk menghentikan “tindakan keras mereka terhadap para pengunjuk rasa damai”.

“Militer Myanmar harus berhenti membunuh dan memenjarakan para pengunjuk rasa,” kata Bachelet, Kamis.

Ia mengutuk penggunaan peluru tajam terhadap pengunjuk rasa damai di seluruh negeri, tempat ratusan orang terluka.

Ia juga mendesak militer Myanmar untuk membebaskan orang-orang yang ditahan secara tidak sah sejak kudeta 1 Februari 2021.