Korsel sebut Korut berupaya retas perusahaan vaksin COVID-19

0
58

Badan intelijen Korea Selatan menggagalkan upaya peretasan yang dilancarkan oleh Korea Utara terhadap sejumlah perusahaan Korea Selatan yang mengembangkan vaksin COVID-19, kata beberapa anggota parlemen pada Jumat.

Ha Tae-keung, seorang anggota komite intelijen di parlemen, mengatakan usai diberi pemaparan oleh Badan Intelijen Nasional (NIS) bahwa lembaga tersebut tidak merinci berapa banyak perusahaan farmasi yang menjadi target peretasan, namun tidak ada kerusakan yang ditimbulkan akibat upaya itu.

Pengungkapan itu muncul setelah Microsoft pada awal November menyebut para peretas yang bekerja untuk Pemerintah Rusia dan Korea Utara telah mencoba membobol jaringan tujuh perusahaan farmasi dan penelitian vaksin di Kanada, Prancis, India, Korea Selatan, dan Amerika Serikat.

Pemaparan tertutup oleh NIS, yang berbagi data intelijen dan analisis dengan negara-negara kunci lainnya, memberikan akses langka bagi publik terhadap informasi mengenai Korea Utara yang begitu tertutup.