Korsel perluas aturan jaga jarak di tengah upaya vaksinasi

0
61

Korea Selatan akan memperpanjang aturan jaga jarak dengan larangan pertemuan pribadi lebih dari empat orang dalam upaya untuk membasmi kemungkinan gelombang keempat infeksi COVID-19, ujar Perdana Menteri Chung Sye-kyun pada Jumat.

Pengumuman pada pertemuan pemerintah datang ketika Korea Selatan telah meningkatkan upaya imunisasi, mengizinkan penggunaan vaksin virus corona AstraZeneca untuk orang-orang berusia 65 tahun ke atas dalam upaya untuk menginokulasi 70 persen dari 52 juta penduduknya pada September.

Negara tersebut telah memberikan 546.277 dosis vaksin COVID-19 pada Kamis tengah malam, kata Badan Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KDCA), termasuk vaksin AstraZeneca dan Pfizer-BioNTech.

Chung mengatakan jumlah kasus COVID yang dikonfirmasi setiap hari telah stagnan, berkisar antara 300 dan 400 selama delapan minggu terakhir.