Kebijakan BOJ Jumat, Akankah Yen Tetap Melemah ?

0
197

Setelah fokus pasar hari ini kepada Euro pasca hasil pertemuan anggota-anggota Bank Sentral Eropa (ECB) pada malam nanti, keesokan harinya, Jumat pagi atau siang, para pelaku pasar mata uang akan mengalihkan fokus mereka ke mata uang Yen terkait akan adanya rilis suku bunga Jepang yang diprediksi akan dirilis tetap -0.1% dan adanya rilis hasil pertemuan para anggota Bank Sentral Jepang (BOJ) yang membicarakan akan kebijakan moneter di Jepang. Ada kemungkinan bahwa BOJ tidak memberikan kejutan dan tetap dengan kebijakannya yang dahulu mempertahankan stimulusnya. Jika hal ini yang terjadi, maka Yen Jepang diprediksi tetap akan melemah, apalagi di tengah kondisi penguatan Dolar AS yang diprediksi masih kuat terjadi terhadap Yen Jepang karena semakin naiknya Yields 10 tahun Obligasi AS yang telah menembus tiga persen.

Berdasarkan mingguan dan bulanannya, pelemahan Yen terhadap Dolar AS ke depannya masih dapat terjadi karena secara teknikal, USDJPY diprediksi masih dapat naik menuju Moving Average 20 monthly pada level 109.870. Bahkan, bila dapat menembus level 110.000, maka USDJPY diprediksi dapat terus naik menuju level 113.229.

Hubungi JAVAFX :

Phone / WhatsApp : 082116448874

Apakah Anda membutuhkan informasi Training JAVAFX, Introducer Broker – IB, belajar forex, teknikal forex, signal forex, strategi forex dan analisa forex untuk melakukan transaksi trading forex, trading emas, trading oil, trading index minggu ini? Segera Hubungi Analis JAVAFX

Author :  Lien Doe Zhang