Iran sebut sabotase penyebab kebakaran fasilitas nuklir Natanz

0
76

Kebakaran di fasilitas nuklir Natanz Iran yang terjadi bulan lalu merupakan hasil sabotase, kata juru bicara Organisasi Energi Atom Iran kepada saluran TV pemerintah al-Alam pada Minggu.

Ledakan di fasilitas nuklir Natanz merupakan akibat operasi sabotase, otoritas keamanan akan mengungkapkan pada waktunya penyebab di balik ledakan tersebut, kata Behrouz Kamalvandi.

Badan keamanan tertinggi Iran pada Juli menyebutkan bahwa penyebab kebakaran telah ditetapkan namun akan diumumkan nanti.

Pejabat Iran mengatakan kebakaran itu menimbulkan kerusakan signifikan yang dapat memperlambat pengembangan sentrifugal pengayaan uranium.