IHSG diprediksi melemah hari ini, ikuti koreksi indeks Wall Street

0
84

Indeks Harga Saham gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Rabu diprediksi melemah mengikuti terkoreksinya indeks saham di Wall Street.

IHSG pagi ini dibuka menguat 7,67 poin atau 0,12 persen ke posisi 6.623,31.

Sementara kelompok 45 saham unggulan atau Indeks LQ45 naik 0,99 poin atau 0,1 persen ke posisi 941,33.

“IHSG diperkirakan bergerak mixed melemah.

Secara teknikal indeks hari Rabu diprediksi bergerak di kisaran 6.550-6.659,” tulis Tim Riset Sinarmas Sekuritas dalam kajiannya di Jakarta, Rabu.

Bursa AS ditutup melemah pada perdagangan Selasa (12/14) kemarin.

AS mengumumkan tingkat inflasi produsen pada November 2021 sebesar 0,8 persen (mom) atau 9,6 persen (yoy), di atas estimasi konsensus.

Dari komoditas, harga batubara naik ke level 164,75 dolar AS per ton dan harga minyak turun ke level 70,29 dolar AS per barel.

Dari dalam negeri, Kementerian Kesehatan memberikan wewenang kepada perusahaan farmasi swasta mengimpor vaksin booster menyusul rencana pemberian vaksin dosis ketiga mulai Januari 2022.

Menteri Kesehatan mengatakan kebutuhan vaksin ketiga mencapai 231,4 juta dosis, sementara pemerintah hanya menanggung pengadaan vaksin sebanyak 92,4 juta dosis lewat alokasi APBN.

Sementara itu jumlah kasus harian COVID-19 di Tanah Air pada Selasa (14/12) kemarin mencapai 190 kasus sehingga total jumlah kasus terkonfirmasi positif COVID-19 mencapai 4,26 juta kasus.

Sedangkan jumlah kasus meninggal akibat terpapar COVID-19 mencapai 12 kasus sehingga totalnya mencapai 143.960 kasus.

Adapun untuk jumlah kasus sembuh bertambah sebanyak 247 kasus sehingga total pasien sembuh mencapai 4,11 juta kasus.

Dengan demikian, total kasus aktif COVID-19 mencapai 4.905 kasus.

Untuk vaksinasi, jumlah masyarakat yang sudah disuntik vaksin dosis pertama mencapai 147,47 juta orang dan vaksin dosis kedua 103,64 juta orang dari target 208 juta orang yang divaksin.

Bursa saham regional Asia pagi ini antara lain Indeks Nikkei menguat 26,28 poin atau 0,09 persen ke 28.458,92, Indeks Hang Seng naik 81,62 poin atau 0,35 persen ke 23.717,57, dan Indeks Straits Times terkoreksi 2,59 atau 0,08 persen ke 3.118,5.