IHK Kanada Dirilis Turun, USDCAD Diprediksi Meneruskan Kenaikannya

0
81

Pada malam ini, Kanada merilis turun data Indeks Harga Konsumen (IHK), atau yang di sebut juga Consumer Price Index (CPI). Data ini turun dari 0.7% ke 0.4%, sesuai dengan prediksinya. Disamping itu, Kanada juga merilis data lainnya yaitu data Common CPI yang di rilis tetap 1.8%, Median CPI yang di rilis turun dari 2.0% menjadi 1.9% dan Trimmed CPI yang diprediksi tetap 2.1% menjadi 2.0%.

Setelah data dirilis, USDCAD terlihat mengalami kenaikkan dari level 1.34686 ke level 1.34923 sesuai rilis atas melemahnya data IHK Kanada ini yang membuat dollar Kanada melemah terhadap Dolar Amerika. Secara teknikal, USDCAD diprediksi akan terus naik mendekati resisten dua pada level 1.34999 dengan kemungkinan koreksi turun sebatas level 1.34679 pada pivot.