Fokus Pasar Menantikan Pernyataan Draghi, Setelah Pengunduran Diri Dominic

0
187
mario draghi

Kemarin terjadi sesuatu yang mengejutkan dimana Menteri Brexit Inggris mengundurkan diri sehingga membuat EURGBP naik tajam dari level 0.87078 ke level 0.88880 bahkan Hingga Kamis sore, pound telah kehilangan 1,82% terhadap dolar Amerika Serikat (AS) dan diperdagangkan di level 1,2746. Mata uang Inggris ini mengalami hari terburuknya sejak Oktober 2016.. Pengunduran diri Dominic dikarenakan ketidaksetujuannya atas beberapa klausul yang dirancangkan oleh Theressa May termasuk mengenai perbatasan dengan anggota Uni Eropa, yaitu Irlandia dan Propinsi Inggris, Irlandia Utara. Parlemen menganggap bahwa Theressa May terlalu lunak dan mengancam tidak akan menyetujui rancangan kesepakatan Brexit ini. Bahkan dari partainya sendiri ada yang menuntut agar Theressa May mengundurkan diri.

Ketidakpastian masalah Brexit ini yang harus selalu diwaspadai karena bisa sewaktu-waktu merubah pasar sehingga saat ini terlihat bahwa berbagai mata uang masih mengambil posisi Wait and See. Para pelaku pasar cenderung menunggu pernyataan beberapa pejabat pemegang kebijakan moneter dan ekonomi sebagai petunjuk untuk menentukan trading mereka. Sore nanti, jam 15.30 wib, Presiden ECB, Mario Draghi, akan merilis pernyataannya. Bagaimana pergerakan EURGBP, EURUSD dan GBPUSD hari ini ? Kita nantikan rilis pernyataan Draghi jam 15.30 wib nanti.