Faktor Penggerak Forex dan Gold Desember 2019

0
294

Beberapa hal yang selama ini telah di nantikan oleh para pelaku pasar karena dianggap akan menjadi penggerak pasar terutama di bulan Desember 2019 ini telah di rilis yaitu :

  1. Pemilu yang memilih anggota Parlemen Inggris telah memenangkan Partai Konservatif di bawah kepemimpinan Boris Johnson secara mayoritas dan unggul mutlak atas saingan terdekatnya Partai Buruh di bawah kepemimpinan Jeremy Corbyn. Menurut perkiraan, Partai Konservatif memenangkan 364 kursi parlemen, Partai Buruh 203 kursi, SNP 48 kursi, Liberal Demokrat 12 kursi, dan Partai Brexit tidak mendapat kursi sama sekali. Hal ini di prediksi akan semakin memperkuat keputusan Boris Johnson keluar dari Uni Eropa sesuai jadwal tanggal 31 Januari 2020. Kemenangan Partai Konservatif telah menghentikan hambatan Parlemen selama ini atas Brexit.

Prediksi : Pergerakan GBPUSD di bulan Desember ini akan terus mengalami kenaikan hingga level 1.3535 pada bolinger atas 20 Monthly dengan koreksi turunnya sebatas level 1.3275 pada MA 3 weekly. Akan tetapi jika koreksi turunnya kuat menembus level 1.3250 maka GBPUSD di prediksi akan terus melemah menuju level 1.3120 pada MA 5 weekly.

  1. Jumat lalu Trump mengumumkan bahwa Amerika Serikat dan Cina telah setuju terhadap kesepakatan perdagangan fase pertama dan saat ini tinggal menunggu tandatangan Trump. Jika terealisasi maka hal ini di prediksi dapat membawa pengaruh positif bagi perekonomian global dan melemahkan Gold akibat aksi lepas Safe Havens.
  2. Pertemuan FOMC minggu lalu mengenai perencanaan kebijakan Moneter tahun 2020-2023 mengatakan bahwa di tahun 2020 nanti di perkirakan tidak akan ada pemotongan suku bunga yang baru. Menurut Powell, Ketua The Fed, inflasi yang lemah akan berarti tingkat suku bunga rendah yang lebih lama. Hal ini di prediksi akan menghambat pergerakan dolar AS untuk kembali menguat.
  3. ECB di bawah kepemimpinan Lagarde akan mempertahankan kebijakan moneter ECB sebelumnya dan menyuarakan hal yang lebih optimis mengenai ekonomi Eropa di bandingkan pendahulunya, Mario Draghi. Hal ini membawa pengaruh positif bagi pasar keuangan Eropa.

Prediksi : Pergerakan EURUSD di bulan Desember ini akan terus mengalami kenaikan menuju level 1.1200 pada bolinger atas 20 weekly dengan kemungkinan koreksi turun sebatas level 1.1095 pada MA 3 weekly hingga level 1.1070 pada MA 5 weekly. Jika EURUSD kuat menembus level 1.1210 maka EURUSD di prediksi akan terus naik menuju level 1.1298 pada bolinger tengah 20 monthly.