Data Retail Sales Kanada  Naik 0.4%, USDCAD Berpotensi Tertekan

0
150

JAVAFX – Publikasi data Retail Sales Kanada untuk bulan Januari 2020, tercatat naik 0.4% dari sebelumnya nampak stagnan (0.0%) dan konsensus pasar naik 0.3%.

Sedangkan data Core Retail Sales, yang mengukur total penjualan pada level eceran di luar kendaraan bermotor pada bulan yang sama, nampak menurun (-0.1%) dari kenaikan sebelumnya 0.5%. Data tersebut juga melenceng dari estimasi naik 0.2%

Data yang mengukur perubahan nilai total penjualan pada level eceran tersebut nampaknya   berpotensi menjadi energi tambahan bagi upaya recovery mata uang Kanada, yang sempat menekan balik USD  dan sempat menggoda support 1.41580

Dari dimensi teknikal; merujuk pada grafik H4 MT5 JavaGlobalFutures, candle terakhir USDCAD nampak berpola inverted hammer yang mengindikasikan USDCAD berpotensi rebound. Jika candle actual mampu menembus resisten awal  1.44000, berpotensi mengusik resisten 1.45436 dan resisten kritis 1.47000.

Ekstensi dominasi buyers di atas 1.47000, kian mempertajam bias bullish USDCAD. Test berikut 1.48000-1.48621 dan resisten kuat short term, 1.49839-1.50595.

Jika scenario tersebut kandas, lalu USDCAD berbalik tertekan di bawah support 1.41000, rentan test 1.40000 dan support kritis 1.39000. Intensitas jual di bawah 1.39000 akan memulihkan bias bearish USDCAD. Test selanjutnya 1.38217  dan support kuat short term, 1.37000-1.36515.

Secara general, selama USDCAD konsisten melaju di atas 1.41580 perspektif bias bullish masih berlaku