JAVAFX – Perdagangan pasar forex maupun komoditas di hari Senin(16/10/2017), pergerakan masih terlihat bereaksi mendukung permintaan terhadap dolar AS. Meski keseluruhan data penjualan ritel dan pertumbuhan inflasi AS belum mampu menembus perkiraan ekonom, namun hasil aktual menegaskan indikasi pemulihan.
Indeks dolar AS, yang merupakan acuan performa greenback terhadap enam mata uang utama lainnya telah bergerak positif, dimana naik 0.16% di level 93.07. Sewaktu berita ini dibuat, rentang pergerakan indeks dolar AS telah bergerak menyentuh level terendah di 92.93 dan level tertinggi di 93.13.
Di sisi lain, adapun beberapa laporan fundamental ekonomi hari ini yang wajib di antisipasi trader dan berhasil kami rangkum, yaitu:
- 08.30 WIB – Data Pertumbuhan Inflasi Tiongkok
- 19.30 WIB – Data Aktivitas Manufaktur di New York, AS
- 21.30 WIB – Survei Prospek Bisnis Kanada
Data pertumbuhan inflasi di wilayah Tiongkok tadi pagi yang dirilis oleh Biro Statistik Nasional Cina menyebutkan bahwa pertumbuhan inflasi konsumen telah mencatat kenaikan 0.5% di bulan September setelah naik 0.4% di bulan Agustus. Dalam basis tahunannya, pertumbuhan inflasi konsumen Tiongkok telah mencatat kenaikan 1.6% di bulan September setelah naik 1.8% di bulan Agustus.
Di waktu yang bersamaan pula, Biro Statistik Nasional Cina melaporkan bahwa pertumbuhan inflasi produsen di Tiongkok mengalami kenaikan sebesar 6.9% di bulan September setelah naik 6.3% di bulan Agustus. Survei ekonom sebelumnya memperkirakan bahwa pertumbuhan inflasi produsen Tiongkok akan naik 6.3% untuk periode akhir September.