Brazil harap fasilitas kedokteran hewan bantu produksi vaksin COVID-19

0
77

Brazil berharap untuk menggunakan fasilitas kedokteran hewan untuk meningkatkan produksi vaksin COVID-19, kata pihak berwenang pada Sabtu (3/4), karena negara itu menyumbang jumlah kematian harian terburuk di dunia dan upaya vaksinasi yang terlambat.

Brazil sudah membuat atau menyelesaikan vaksin virus corona di dua lembaga kesehatan masyarakat utamanya, meskipun upaya itu belum cukup untuk memasok negara terbesar di Amerika Latin itu.

Marcelo Queiroga, menteri kesehatan keempat Brasil sejak pandemi dimulai, mengatakan dia berharap untuk memasukkan fasilitas kedokteran hewan yang membuat vaksin untuk hewan peliharaan.

“Ini tidak hanya untuk memasok pasar internal dan meningkatkan kapasitas kami tetapi juga untuk Brazil, sebagai pemimpin di Amerika Latin, dapat menawarkan vaksinnya ke negara lain,” kata Queiroga kepada wartawan.