Bank Sentral Inggris Tetap Pertahankan Kebijakan

0
79
Berita Ekonomi Inggris

JAVAFX – Kamis(7/2/2019), Bank Sentral Inggris tetap pertahankan kebijakan moneternya pada pertemuan di bulan Februari 2019.

9 Anggota Dewan Kebijakan Bank Sentral Inggris seluruhnya sepakat untuk pertahankan suku bunga sebesar 0.75% dengan program pembelian obligasi sebanyak 435 milyar poundsterling per-bulannya.

Di sisi lain, hasil keputusan Bank Sentral Inggris tersebut telah sesuai dengan prediksi ekonom yang memproyeksikan tidak adanya perubahan kebijakan yang diambil oleh BOE pada bulan Februari ini.

Mereaksi data tersebut, GBPUSD sewaktu berita ini dibuat terpantau turun 0.56% dengan diperdagangkan pada level 1.2866.