Analisa Harian Forex, Gold dan Oil Sesi Asia – 07 Maret 2019

0
251
Teknikal Updates Sesi Asia

JAVAFX – Dolar AS (USD) mulai berkurang penguatannya bahkan ada kecenderungan melemah karena Amerika semalam merilis penurunan ADP NFP dari 300.000 ke 183.000. Amerika juga telah mengumumkan bahwa Amerika mengalami defisit neraca perdagangan hingga $59 Miliar, tertinggi dalam 10 tahun.

Dolar index diprediksi akan terkonsolidasi antara level 96.80-96.95.

Berikut analisa Forex, Gold dan Oil hari ini :

GBPUSD :

gbpusd

Kemarin, GBPUSD sempat turun dari pembukaannya di level 1.31766 ke level 1.31232 dan akhirnya ditutup di level 1.31674. Saat ini GBPUSD sedang bergerak naik dari level 1.31674 ke level 1.31828.

Secara teknikal, GBPUSD diprediksi masih akan naik menuju resisten satu pada level 1.31908. Jika tidak tembus level 1.31950 maka GBPUSD akan kembali turun ke level 1.31570 pada pivot.

Tapi jika GBPUSD kuat menembus level 1.31950 maka GBPUSD diprediksi akan terus naik mendekati resisten dua pada level 1.32142.

EURUSD :

eurusd

EURUSD kemarin turun dari pembukaannya di level 1.13069 ke level 1.12850 dan akhirnya ditutup pada level 1.13241. Hari ini EURUSD dibuka pada level 1.13071 lalu naik ke level 1.13151.

Secara teknikal, EURUSD diprediksi dapat naik ke level 1.13258 pada resisten satu. Jika tidak dapat menembus level 1.13300 maka EURUSD dapat berbalik turun ke level 1.13054 pada pivot.

Jika kenaikan EURUSD dapat menembus level 1.13300 di atas resisten satu, maka EURUSD akan terus naik mendekati resisten dua di level 1.13445.

AUDUSD :

audusd

Kemarin, AUDUSD turun terlebih dahulu dari pembukaannya di level 0.70835 menuju level 0.70201 kemudian akhirnya di tutup naik pada level 0.70311. Pagi ini AUDUSD di buka di level 0.70309 dan turun menuju level 0.70358.

Secara teknikal, AUDUSD diprediksi naik ke level 0.70474 pada pivot. Jika AUDUSD tidak dapat menembus level 0.70500 maka AUDUSD dapat berbalik turun ke level 0.70038 pada support satu.

Jika dapat menembus level 0.70500 maka AUDUSD diprediksi terus naik mendekati level 0.70747 pada resisten satu.

­­

NZDUSD :

Analisa Harian Forex NZDUSD, 07 Maret 2019

Kemarin, NZDUSD dibuka pada level 0.67947, dan lalu turun hingga level 0.67512, dan di tutup pada level 0.67654. Hari ini NZDUSD dibuka pada level 0.67670, lalu naik ke level 0.67831.

Diprediksi NZDUSD dapat terus naik menuju resisten satu pada level 0.67937. Bila tidak dapat menembus level 0.67937, maka NZDUSD dapat kembali turun ke level 0.67724 pada pivot.

Bila dapat menembus level 0.68000, maka NZDUSD dapat terus naik ke level 0.68219 pada resisten dua.

USDJPY:

usdjpy

Kemarin, USDJPY terlebih dahulu turun dari pembukaannya di level 111.871 menuju level 111.609 kemudian akhirnya di tutup pada level 111.756. Pagi ini USDJPY di buka di level 111.761 lalu naik ke level 111.569.

Secara teknikal, USDJPY diprediksi turun menuju level 111.453 pada support dua jika dapat menembus level 111.540 di bawah support satu.

Jika tidak dapat menembus level 111.540, maka USDJPY akan kembali naik menuju level 111.760 pada pivot.

USDCHF :

usdchf

Kemarin USDCHF sempat turn dari level 1.00381 ke level 1.00306 lalu naik ke level 1.00556, dan akhirnya ditutup di level 1.00465. Hari ini USDCHF sudah bergerak turun ke level 1.00373.

Secara teknikal, USDCHF dapat turun menuju level 1.00329  pada support satu. Jika dapat menembus level 1.00300 maka USDCHF dapat terus turun menuju support dua pada level 1.00192.

Tapi jika penurunannya tidak dapat menembus level 1.00300, maka USDCHF diprediksi akan kembali naik menuju level 1.00442 pada pivot hingga level 1.00579 pada resisten satu.

USDCAD :

usdcad

Kemarin, USDCAD naik terlebih dahulu dari pembukaannya di level 1.33488 menuju level 1.34565 kemudian akhirnya di tutup turun pada level 1.34366. Pagi ini USDCAD di buka di level 1.34373 dan naik menuju level 1.34188.

Secara teknikal, USDCAD diprediksi bergerak sideways antara level 1.34130-1.34600.

Jika dapat menembus level 1.34600 maka USDCAD dapat terus naik ke level 1.34797 pada resisten satu.

GOLD :

gold

Kemarin, sejak dibuka pada level 1287.09, Gold terkonsolidasi di kisaran level 1283.45-1290.16.

Secara teknikal, Gold diprediksi masih terkonsolidasi antara Support satu dan resisten satu. Jika tidak dapat menembus level 1286.50 di bawah pivotnya, maka Gold akan berbalik naik ke resisten satu pada level 1289.54.

Jika dapat menembus level 1286.00, maka Gold akan terus turun menuju level 1282.83 pada support satu.

OIL :

oil

Kemarin, OIL turun dari pembukaannya di level 56.21 menuju level 55.42 dan akhirnya di tutup kembali naik ke level 56.14. Pagi ini OIL di buka di level 56.13 dan naik menuju level 56.43.

Secara teknikal, OIL diprediksi naik menuju resisten satu pada level 56.53. Jika tidak tembus level 56.60, maka Oil akan turun ke pivot pada level 55.97.

Jika kenaikannya dapat menembus level 56.60, maka Oil dapat terus naik mendekati resisten dua pada level 56.91.