Amerika Akan Alami Pertumbuhan Negatif dan Resesi ?

0
252
China amd USA flag with grey background studio shot

Perekonomian Amerika beberapa kali terlihat menunjukkan sinyal buruk bahkan cenderung mengarah pada adanya kemungkinan Amerika bakal mengalami kontraksi ekonomi, alias pertumbuhan negatif. Bahkan ada sinyal yang menimbulkan kekhawatiran akan adanya resesi di masa mendatang yang di lihat dari kerap munculnya sinyal yang di sebut Inversi imbal hasil atau Inverted Yield. Suatu negara di sebut mengalami resesi bila negara tersebut mengalami pertumbuhan ekonomi negatif secara berturut-turut dalam dua kuartal.

Tanda lainnya yang di khawatirkan adalah arus perdagangan AS yang semakin seret dilihat dari Cass Freight Index yang menggambarkan arus perdagangan Amerika, mengalami penurunan     5.9% (YoY) pada bulan Juli dan penurunan ini merupakan penurunan selama delapan bulan beruntun. Cass Freight Index ini juga semakin menaikkan status keparahan dari status waspada menjadi siaga.

Walau pertumbuhan ekonomi pada kuartal II/2019 masih positif, tapi resiko pertumbuhan ekonomi negatif di perkirakan akan terjadi di akhir tahun. Jika ini benar-benar terjadi maka indeks ini menjadi indikator awalnya  apakah kontraksi  ekonomi akan berlanjut menjadi resesi. Wajib di waspadai dan hubungannya dengan perkembangan perang dagang antara AS dan Cina ke depannya.