Pada jam 13.00 wib siang ini, Inggris akan merilis data manufacturing Production bulanan yang di prediksi akan naik dari -0.2% ke 0.7%. Jika memang benar produksi manufakturnya naik, maka perekonomian membaik.
Namun, di tengah inflasi yang cukup tinggi di Inggris akibat krisis energi dan pangan akibat perang di Ukraina antara Rusia dan Ukraina, telah membuat pesimisme bahwa ekonomi Inggris akan membaik. Akibat embargo minyak dan gas Rusia oleh Amerika dan Uni Eropa, maka harga minyak dunia mengalami peningkatan.
Demikian juga akibat perang Ukraina-Rusia ini, telah menghambat ekspor gandum dari Ukraina dan Rusia ke negara-negara Afrika dan Timur Tengah sehingga terjadi krisis pangan dunia dan harga-harga pangan mengalami kenaikkan.
Saat ini GBPUSD mencoba terkoreksi naik dan apabila sanggup naik menembus level 1.2300-1.2320 maka GBPUSD di prediksi akan naik menuju level 1.2362 hingga 1.2435 pada MA 3 dan MA 5 daily. Tapi jika GBPUSD di prediksi tidak kuat menembus level 1.2300-1.2320 maka GBPUSD di prediksi akan kembali turun menuju level 1.2270 hingga level 1.2195.