Optimisme Stimulus Dongkrak Wall Street, Dollar Koreksi Turun

0
135
Pasar Saham Wall Street

JAVAFX – Saham di Wall Street diperdagangkan lebih tinggi pada hari Senin dimana Dow Jones mencatat naik 400 poin lebih, sementara indeks saham S&P 500 dan Nasdaq naik hampir 2% karena lebih banyak dukungan kebijakan mendorong sentimen beli aset beresiko.

Ketua DPR AS, Nancy Pelosi mengungkap beberapa optimisme bahwa anggota parlemen masih dapat mencapai kesepakatan tentang undang-undang, dia mengatakan Menteri Keuangan Steve Mnuchin setuju untuk melanjutan pembicaraan.

Dollar membukukan penurunan pada hari Senin dengan persentase penurunan terbesar dalam satu hari dalam sebulan terakhir. Dolar index yang mencatat pergerakan greenback terhadap mata uang utama turun dibawah 94.200 karena selera resiko meningkat ditengah harapan pemulihan ekonomi dari rencana stimulus coronavirus yang baru.
Stimulus yang diajukan parlemen dengan nilai bantuan lebih kecil sebesar $2,4 triliun akan dilanjutkan, hal ini memicu minat beli aset beresiko seperti saham dan mengurangi permintaan terhadap dollar.

Harga emas juga terdongkrak naik dengan rencana stimulus tersebut. Harga emas hari Senin diperdagangkan naik diatas $1880 dan membuka peluang untuk embali rebound setidaknya mendekati level $1900,00.

 

 

Swendy