Data Indikator AS “Mixed”, USD Belum Stabil

0
120

JAVAFX – Rilisan data indikator ekonomi Amerika Serikat pada hari Jumat, 21 Desember 2018 nampak “mixed”. Untuk item Core Durable Goods Order bulan November, nampak mengalami penurunan 0.3% dari sebelumnya 0.2%. Data tersebut juga melenceng dari ekspektasi naik 0.3%.

Durable Goods Orders tercatat mengalami kenaikan 0.8% dibandingkan penurunan sebelumnya sebesar 4.3%. Namun lebih rendah ketimbang prediksi tengah yang disodorkan para ekonom, yaitu 1.6%.

Sedangkan untuk data yang menakar perubahan penyesuaian inflasi dari nilai semua barang dan jasa dari output ekonomi (USD Final GDP), tercatat mengalami pelambatan 3.4% dibandingkan sebelumnya, yaitu 3.5% dan prediksi juga 3.5%.

Respon pasar atas data “mixed” tersebut, kendati belum secara dramatis menekan USD, namun secara general performa the greenback juga belum stabil dan masih rentan ditelikung rival mata uang utama lainnya, terutam versus EUR, AUD, GBP dan JPY