Suku Bunga BOC Diprediksi Naik, USDCAD Turun ?

0
120
BOC

Suku Bunga BOC Diprediksi Naik Jam 21.00 WIB, USDCAD Diprediksi Turun ?

Hari ini USDCAD terlihat masih bergerak di area level 1.30650-1.30900. Pergerakan yang terjadi hari ini ada dalam area di antara support satu pada level 1.30643 dengan pivotnya pada level 1.30924. Pergerakan sideways ini terjadi karena para pelaku pasar mengambil sikap wait and see karena menantikan rilis suku Bank Sentral Kanada (BOC) yang diprediksi akan naik dari 1.50% ke 1.75%. Bank Sentral Kanada juga akan memberikan pernyataannya terkait kebijakan suku bunganya dan kebijakan moneter yang laporannya juga akan diberikan pada jam yang sama. Untuk semua hal ini, pada jam 22.15 WIB, Bank Sentral Kanada akan mengadakan Konferensi Pers terkait kebijakan moneter dan suku bunganya tersebut.

Bagaimana pergerakan USDCAD pasca rilis suku bunga tersebut ?

Jika suku bunga yang dirilis naik sesuai dengan prediksinya, maka hal ini dapat menguatkan Dolar Kanada terhadap Dolar AS sehingga USDCAD diprediksi dapat melemah menuju support satu kembali pada level 1.30643. Akan tetapi jika dapat terus turun menembus level 1.30600, maka USDCAD dapat terus turun menuju support dua pada level 1.30463.