Presiden China Xi Bertemu Delegasi Legislator AS di Beijing

0
58

Pemimpin mayoritas di DPR AS Chuck Schumer mendesak China agar mendukung rakyat Israel dan mengutuk serangan Hamas sewaktu ia bertemu dengan Presiden China Xi Jinping pada Senin (9/10).

Schumer berada di Beijing bersama dengan delegasi terdiri dari enam senator, tiga dari partai Demokrat dan tiga dari partai Republik.

Ini adalah kunjungan pertama legislator AS sejak 2019 dan berlangsung pada waktu meningkatnya kecaman terhadap China di Kongres ketika AS menghadapi kebangkitan China sebagai kekuatan global.

“Dalam menghadapi dunia di mana perubahan dan kekacauan saling terkait, hubungan China dan AS menentukan masa depan dan nasib umat manusia.

Saya telah memberitahu beberapa presiden AS bahwa kami punya 1.000 alasan untuk meningkatkan hubungan China-AS dan tidak ada satupun alasan untuk menghancurkannya,” kata Xi dalam pidato pembukaannya di tengah kehadiran media.

Schumer juga bertemu dengan Zhao Leji, Ketua Komite Tetap Kongres Rakyat Nasional China.

Dalam pertemuan tersebut, Schumer mengatakan bahwa tujuan utama lawatan delegasinya adalah untuk mengupayakan perdagangan yang adil antara kedua negara.

Ia juga mengemukakan isu perusahaan-perusahaan China yang memasok bahan kimia untuk memproduksi fentanil dan kemungkinan dukungan untuk Rusia dalam perangnya melawan Ukraina.