Perdana Menteri Australia Anthony Albanese mengatakan pada Rabu bahwa pertemuan puncak Quad batal digelar di Sydney minggu depan karena tidak dihadiri Presiden AS Joe Biden.
Biden memutuskan menunda kunjungannya ke Australia karena harus melakukan negosiasi plafon utang di Washington.
Menurut Albanese, pemimpin Australia, AS, India dan Jepang –empat negara anggota Quad– akan tetap bertemu di G7 di Jepang minggu ini, setelah Biden membatalkan kunjungan ke Sydney yang merupakan rangkaian kedua kunjungannya ke Asia, termasuk ke Papua Nugini.
“Pertemuan para pemimpin Quad tidak jadi diselenggarakan di Sydney minggu depan.
Meski demikian, kami tetap akan menggelar diskusi para pemimpin Quad di Jepang,” kata Albanese.
Menurut Albanese, kunjungan PM India Narendra Modi ke Sydney minggu depan akan tetap berlangsung sesuai jadwal, sedangkan PM Jepang Fumio Kishida ikut membatalkan kunjungannya.
Quad merupakan kelompok informal yang berupaya mempromosikan Indo-Pasifik sebagai kawasan yang terbuka.
China menilai upaya tersebut untuk menghalangi pengaruh mereka yang meningkat di kawasan itu.
Richard Maude, peneliti senior dari Asia Society Policy Institute mengatakan pembatalan kunjungan Biden ke Papua Nugini, yang tadinya akan menjadi kunjungan pertama presiden AS ke negara Pasifik itu, bisa menjadi langkah mundur AS dalam upaya mengimbangi pengaruh China di kawasan tersebut.
India dan Australia bukanlah anggota G7, kelompok tujuh negara kaya yang beranggotakan Inggris, Kanada, Prancis, Jerman, Italia, Jepang dan AS, tetapi diundang menghadiri pertemuan puncak G7 di Jepang.