AS Jatuhkan Sanksi kepada Penyandang Dana dan Afiliasi ISIS di Afghanistan

0
78

AS menarget afiliasi ISIS di Afghanistan, menjatuhkan sanksi kepada para pejabat tinggi kelompok itu serta seorang penyandang dana yang dituduh memperkuat jumlah anggota kelompok itu dengan pejuang asing.

Departemen Luar Negeri pada Senin (22/11) memasukkan nama para pemimpin ISIS Khorasan, Sanaullah Ghafari, Sultan Aziz Azam dan Maulawi Rajab, dalam Daftar Teroris Global.

Langkah itu memungkinkan AS untuk mencegah mereka dan orang-orang dekat mereka mengakses uang dan aset yang bersentuhan dengan sistem keuangan AS.

Sanaullah Ghafari, juga dijuluki Sanaullah atau Shahab al-Muhajir, telah memimpin ISIS Khorasan sejak Mei 2020, ketika pasukan pemerintah menangkap pendahulunya.

Informasi intelijen yang dibagikan dengan para pejabat kontraterorisme PBB awal tahun ini mengindikasikan bahwa Ghafari beroperasi dari kawasan Kabul, di mana kelompok itu mendirikan sebuah jaringan sel tidur yang kuat.

Selain itu, Departemen Keuangan AS pada Senin (22/11) menjatuhkan sanksi pada Ismatullah Khalozai, menggambarkannya sebagai seorang penyandang dana dan fasilitator utama bagi ISIS Khorasan.